Structure TOEFL Gak Sulit Pakai 7 Tips Belajar Grammar Sendiri

Belajar grammar sering jadi tantangan terbesar saat kamu mempersiapkan tes TOEFL, apalagi kalau belajar grammar sendiri. Banyak aturan dan rumus yang bikin kepalamu meledak. Padahal, grammar bisa bantu kamu menghadapi soal structure dengan lebih percaya diri. 

Nah kabar baiknya, TNers tetap bisa kok belajar grammar TOEFL secara mandiri asal tahu strateginya. Minol udah siapkan beberapa tips belajar grammar yang bisa kamu coba untuk persiapan tes TOEFL. Yuk, simak satu per satu tipsnya biar belajarnya gak pusing!

Tips Belajar Grammar Sendiri untuk Persiapan Tes TOEFL

Belajar grammar TOEFL sendiri memang gak gampang. Kadang bikin bingung dan bosan, tapi dengan strategi yang tepat, proses belajarnya bisa jadi lebih mudah dan terarah. 

Baca Juga: Ketahui Structure TOEFL ITP Sebelum Mengikuti Tes

1. Pahami Dulu Pola Grammar yang Sering Muncul di Tes TOEFL

Pertama, fakta penting yang perlu kamu tau adalah gak semua materi grammar bakal keluar di tes TOEFL. Pelajari pola yang sering muncul, seperti tenses dasar, subject-verb agreement, passive voice, noun clause, adjective clause, dan parallel structure. Cara ini bikin belajarmu jadi lebih efektif dan terarah.

Kamu bisa mulai dengan mencari daftar materi grammar khusus TOEFL dari buku atau sumber tepercaya. Kemudian, pelajari satu per satu secara bertahap, mulai dari materi dasar sampai yang paling kompleks. 

2. Belajar Grammar dari Contoh Kalimat, Bukan Rumus Aja

Next, belajar rumus grammar gak perlu pakai cara yang ruwet. Kamu cukup pahami contoh kalimat yang sering muncul di soal TOEFL. Perhatikan pola kalimatnya, lalu buat kalimat yang serupa. Metode ini bisa bantu kamu paham cara penggunaannya tanpa harus menghafal banyak rumus grammar yang ruwet.

3. Gunakan Buku atau Sumber Khusus TOEFL Grammar

Kemudian, kamu bisa belajar grammar sendiri untuk persiapan tes TOEFL lewat buku, artikel, video, atau modul online, lengkap dengan latihan soal structure TOEFL dan pembahasannya. Dengan cara ini, waktu belajarmu tidak terbuang untuk mempelajari materi grammar yang jarang muncul di tes.

4. Biasakan Latihan Soal Grammar Secara Rutin

Selain mempelajari materinya, kamu juga harus latihan soal grammar biar makin terbiasa dengan bentuk soal-soal grammar di TOEFL. Pas latihan, kamu bisa kerjakan dulu soal yang paling gampang, baru lanjut ke soal yang lebih sulit. Setelah itu, pahami pembahasannya agar tau alasan jawaban benar atau salah. Kemudian, catat kesalahannya dan pelajari polanya biar makin peka dengan jebakan soal grammar.

5. Buat Catatan Grammar Versi Kamu Sendiri

Setelah mengerjakan latihan soalnya, kamu bisa membuat catatan penting materi grammar TOEFL, seperti contoh kalimat dan kesalahan yang sering muncul. Catatan ini bisa bantu kamu mengulas materi dengan lebih cepat dan efektif sebelum tes.

6. Terapkan Grammar dalam Kalimat Sehari-hari

Biar makin nempel di kepala, coba terapkan materi grammar yang udah kamu pelajari lewat contoh kalimat pendek atau paragraf sederhana dalam kehidupan sehari-hari. Dengan begitu, kamu bisa memahami penggunaannya secara langsung. Selain itu, kamu juga bisa belajar grammar dengan cara praktis, yaitu membaca teks bahasa Inggris sambil memperhatikan susunan kalimatnya, seperti tenses, klausa, dan kata penghubung.

7. Evaluasi dan Ulangi Materi Secara Berkala

Terakhir, biar nggak gampang lupa, kamu bisa mengulang materi secara berkala. Buat jadwal khusus untuk me-review materi grammar, misalnya seminggu sekali. Pelajari ulang bagian materi yang masih sering salah sampai kamu benar-benar siap menghadapi tes TOEFL.

Baca juga: Materi TOEFL Structure – Tips Proven untuk Memperoleh Skor Tinggi

Ternyata Belajar Grammar TOEFL Sendiri Gak Semenakutkan Itu!

Sekarang gimana perasaannya, TNers? Setelah mempelajari 7 tips belajar grammar sendiri untuk persiapan TOEFL di atas, pasti rasanya jadi lebih gampang dan terarah kan. Kunci utamanya adalah rutin latihan, fokus ke materi yang relevan, dan berani mencoba menerapkan grammar dalam berbagai konteks. Kalau berhasil menerapkan semua tipsnya, kamu bisa meraih skor TOEFL yang maksimal. 

TNers, kalau ingin belajar grammar TOEFL secara mandiri dan terarah, Produk Video Learning dari Titik Nol English Course bisa jadi solusi tepat. Kamu bisa coba paket Grammar + TOEFL Structure. Materinya udah disusun bertahap dari dasar dengan dilengkapi tips belajargrammar TOEFL yang dijamin bikin kamu lebih percaya diri saat ngerjain soal tesnya.

Yuk, langsung tonton videonya dan asah skill bahasa Inggrismu kapan aja!

Scroll to Top