fbpx

Info Pendaftaran Beasiswa JISPA-IMF Scholarship Program

JISPA-IMF Scholarship Program adalah beasiswa dari pemerintah Jepang dan International Monetary Fund atau yang disingkat IMF. Sekarang telah dibuka kembali untuk warga Asia yang ingin melanjutkan S2 ataupun S3. Beasiswa ini mengutamakan untuk mengembangkan ekonomi negara berkembang. Uniknya, JISPA-IMF Scholarship Program ini punya jalur open track yang terbuka untuk semua individu yang memenuhi persyaratan. Pada jalur ini, peserta dapat mengikuti program beasiswa tanpa harus memiliki afiliasi dengan lembaga mitra. Selain itu terdapat partnership track melibatkan kerjasama dengan lembaga mitra, seperti universitas atau lembaga pemerintah. Peserta yang berafiliasi dengan lembaga mitra dapat mengikuti program beasiswa melalui jalur ini.. Nah, kedua jalur tersebut punya persyaratan-persyaratan sendiri loh. Mau tau lebih lanjut? Yuk simak pembahasannya kali ini!

JISPA-IMF Scholarship Program

medan.titiknolenglish.com (Info Pendaftaran Beasiswa JISPA-IMF Scholarship Program) – Sudah dijelaskan di awal bahwa beasiswa ini ada dua jalur, yaitu Open Track yang berlangsung saat ini dan Partnership Track yang berlangsung dan dibuka di awal bulan Oktober sampai dengan bulan November 2024, atau di setiap tahunnya. Partnership yang dimaksud adalah kuliah di universitas mitra IMF, sedangkan Open Track kuliah di universitas pilihan untuk Master dan Doktoral. Ingin mendapatkan beasiswa JISPA-IMF Scholarship Program? Baca hingga akhir ya!

JISPA-IMF Scholarship Program

International Monetary Fund untuk Asia merupakan sebuah program inisiatif bagi pejabat pemerintah dari lembaga ekonomi utama di Asia dan Pasifik yang ingin mengambil gelar sarjana ekonomi di Universitas-universitas pilihan di Jepang yang nantinya akan mengembangkan ekonomi negara berkembang di masa depan. Juga IMF mengharapkan kepada para calon penerima beasiswa untuk berkontribusi dan berkecimpung dalam pembangunan ekonomi negaranya sendiri. Dan dengan yang sudah dijelaskan di atas bahwa terdapat dua jalur, diantaranya:

Partnership Track

Biasa disebut jalur kemitraan, yang dimana penerima JISPA-IMF Scholarship Program ini akan mengejar gelar master di salah satu dari beberapa universitas mitra IMF. Jika kamu berminat dengan program beasiswa ini, kamu harus menyerahkan formulir aplikasi dengan dokumen pendukung dalam waktu yang ditentukan. Kamu juga harus menyertakan pilihan universitas pilihanmu dalam aplikasi. Universitas – universitas yang punya kemitraan dengan JISPA-IMF adalah sebagai berikut:

Jalur ini bisa disebut jalur yang lebih terstruktur, dimana pelamar mendaftar ke salah satu universitas mitra yang telah bekerja sama dengan IMF. Universitas mitra ini sudah memiliki program studi yang disesuaikan dengan kebutuhan IMF dan standar internasional.

Persyaratan dan Proses Pendaftaran Partnership Track:

Deadline atau Batas Waktu Pendaftaran

Seperti pada tahun yang lalu, JISPA-IMF Scholarship Program ini dibuka pada bulan Oktober hingga November 2024 dan berakhir pada bulan Desember 2024

Open Track

Open Track memungkinkan pelamar untuk memilih sendiri universitas dan program studi di Jepang yang ingin mereka ikuti. Jalur ini memberikan fleksibilitas lebih besar dalam menentukan program studi yang paling sesuai dengan minat dan tujuan karir pelamar. Jalur ini memberikan dukungan untuk studi pascasarjana di bidang ekonomi makro maupun bidang yang relevan lainnya. Baik di tingkat master atau PhD di seluruh Universitas Jepang.

Persyaratan dan Proses Pendaftaran Open Track:

Deadline atau Batas Waktu Pendaftaran

Lengkapi dan serahkan informasi lamaranmu melalui aplikasi jalur terbuka online dengan batas waktu 1 Juni 2024.

Manfaat Beasiswa JISPA-IMF

Manfaat yang kamu dapatkan atau benefit yang akan kamu terima ketika mendapatkan JISPA-IMF Scholarship Program adalah:

Persyaratan Pendaftaran

Nah, untuk persyaratan yang harus kamu penuhi adalah sebagai berikut:

Kewarganegaraan: Pelamar harus berasal dari salah satu negara anggota IMF di Asia.

Pendidikan: Pelamar harus memiliki gelar sarjana atau setara dalam bidang yang relevan seperti ekonomi, keuangan, atau bidang terkait lainnya.

Pengalaman Kerja: Pengalaman kerja di sektor publik, terutama yang berkaitan dengan kebijakan ekonomi, sangat diutamakan.

Skill Berbahasa Inggris: Kamu harus punya skill berbahasa Inggris yang bagus dengan cara memberikan score TOEFL ataupun IELTS.

Kontak terkait

Website: www.imf.org/jispa

Email: jispa@imf.org

Telepon: +81-3-1234-5678

Beasiswa JISPA-IMF Scholarship Program adalah peluang luar biasa bagi para profesional muda di Asia yang ingin meningkatkan pengetahuan dan keterampilan mereka dalam bidang ekonomi. 

Segera persiapkan dirimu dan daftarlah untuk JISPA-IMF Scholarship Program untuk meraih kesempatan emas dalam pendidikan dan pengembangan karir di Jepang!

Bagi kamu yang ingin meningkatkan kemampuan bahasa Inggris untuk memenuhi persyaratan beasiswa, kami menawarkan kursus persiapan TOEFL dan IELTS ataupun kurus bahasa Inggris terbaik. Dengan bimbingan dari instruktur berpengalaman, materi dasar bahasa Inggris hingga yang up-to-date, dan metode pembelajaran yang efektif, kami siap membantumu mencapai skor terbaik.

Segera daftar kursus TOEFL dan IELTS di Titik Nol English Medan dan raih kesempatan untuk meraih beasiswa JISPA-IMF. Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi situs kami dengan klik tombol di bawah ini!

Share this:

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top
× Chat admin