Beasiswa Luar Negeri Bergengsi, Beasiswa Untuk Pelajar Indonesia
Kebayang ngga si buat melanjutkan studi ke luar negeri? Wah pasti seru ya! Tapi kebanyakan pasti mikir nih, kalo kuliah keluar negeri pasti membutuhkan biaya yang ga sedikit. Nah tenang saja, Minol akan berikan daftar beasiswa luar negeri bergengsi untuk kalian semua. Simak artikel berikut sampai selesai ya!
1. MEXT Scholarship di Jepang
Siapa nih yang pengen melanjutkan studi ke Jepang? MEXT scholarship adalah jawabannya. Sudah ribuan siswa dari Indonesia melanjutkan studi ke Jepang. Sebagian besar dari mereka adalah penerima beasiswa, baik dari pemerintah Indonesia maupun Jepang. Salah satu beasiswa luar negeri bergengsi yang terkenal di masyarakat adalah MEXT.
Beasiswa ini disediakan oleh Kementrian Pendidikan, Kebudayaan, Olahraga, Ilmu Pengetahuan, dan Teknologi Jepang (Monbukagakusho/MEXT). Beasiswa ini menanggung seluruh biaya studi dan biaya hidup serta tanpa ikatan dinas loh! Kedutaan Besar Jepang Indonesia dan Konsulatnya yang berada di Medan, Surabaya, Denpasar, dan Makasar setiap tahun membuka program beasiswa ini.
Setiap tahun telah dilaksanakan program pendaftaran dan seleksi untuk para peserta Monbukagakusho Scholarship ini. Program yang ditawarkan meliputi Program Research Student untuk lulusan perguruan negeri tinggi, Undergraduate, College of Technology, dan Professional Training College untuk lulusan SMA dan Japanes studies untuk mahasiswa program studi Jepang, dan juga Teacher Training untuk guru.
Syarat untuk Beasiswa MEXT S1
- Lulusan SMA/sederajat jurusan IPA
- Usia Maksimal 24 tahun pada tanggal 1 April 2024
- Nilai pengetahuan semester 4 dan 5 minimal 80 pada mata pelajaran Matematika wajib dan bahasa Inggris wajib
- Untuk peserta dengan nilai EJU pada mata pelajaran apapun akan menjadi nilai plus
Syarat untuk Penerima Beasiswa Luar Negeri Bergengsi MEXT S2 dan S3
- Usia maksimal 34 tahun
- Lulusan D4/S1/S2
- Bidang studi yang dipilih merupakan rumpun ilmu yang sama dengan sebelumnya
- IPK akhir minimal 3,2
- Lampiran sertifikat kemampuan bahasa Inggris dan bahasa Jepang, untuk TOEFL-PBT/ITP minimal 543, TOEFL iBT minimal 72, IELTS minimal 5,5, TOEIC L&R minimal 785, TOEIC S&W minimal 130, dan Japanese Language Proficiency Test (JLPT) minimal level 2/N2
- Untuk persyaratan lengkapnya kamu bisa kunjungi laman website resmi beasiswa Monbukagakusho/MEXT
Cakupan MEXT Scholarship
- Seluruh biaya kuliah termasuk biaya persiapan
- Tunjangan hidup kurang lebih ¥117.000 atau sekitar RP 15.652.560 perbulan
- Biaya visa pelajar
- Tanpa ikatan dinas
2. IFA Paris Scholarship
Untuk kamu yang punya cita-cita menjadi designer ternama, International Fashion Academy Paris sedang membuka program beasiswa loh! Khusus untuk program beasiswa S1 kamu bisa memilih salah satu dari 4 program studi ini, yaitu Bachelor Fashion Design and Technology, Bachelor Visual Merchandising, Bachelor Fashion Marketing, dan Bachelor Fashion Sustainability. Tunjangan yang dicakup dalam beasiswa ini adalah, Full Scholarship atau pembebasan biaya kuliah 100%, Excellence Scholarship atau potongan biaya kuliah sebesar 40%, dan Distinction Scholarship atau potongan biaya kuliah sebesar 20%.
Aturan Penerima Beasiswa Luar Negeri Bergengsi IFA
Pihak IFA paris telah menetapkan beberapa aturan yang wajib dipenuhi untuk para penerima beasiswa ini. Diantaranya adalah sebagai berikut:
- Para siswa hanya bisa mendaftar untuk satu jenis beasiswa
- Program beasiswa ini ditujukan untuk program S1 dan S2
- Beasiswa penuh disediakan untuk siswa yang menjalani program pembelajaran jarak jauh
- Jika para peserta penerima beasiswa tidak terpilih di program beasiswa yang dipilih, para peserta dilarang untuk mengajukan program beasiswa IFA yang lain.
- Mengunggah semua persyaratan dokumen yang diperlukan dan telah diterjemahkan kedalam bahasa Inggris terlebih dahulu dengan bantuan translator yang telah tersumpah. Hal ini diberlakukan dengan tujuan menjaga keaslian dan keotentikan dokumen. Dokumen yang dibutuhkan adalah transkrip nilai SMA/k atau sederajat, motivation letter, curriculum vitae, foto ukuran paspor dan salinan paspor.
Program Beasiswa Luar Negeri Bergengsi IFA Paris (S1)
- Bachelor Fashion Design and Technology
- Bachelor Visual Merchandising
- Bachelor Fashion Marketing
- Bachelor Fashion Sustainability
Persyaratan Beasiswa S1 IFA Paris
- Lulusan SMA/sederajat
- Minimal usia 16 tahun
- Skor IELTS minimal 5.5 atau TOEFL 65
- Berminat di bidang fashion design, bisnis, atau pemasaran fashion
- Untuk peserta pelamar program Bachelor in Fashion Design & Technology dan Bachelor Fashion Sustainability with Design Major wajib melampirkan portofolio
- Biaya pendaftaran 150 Euro
- Melaksanakan seleksi wawancara melalui Skype atau di universitas
- Mengisi formulir dan mengunggah berkas dokumen yang telah diterjemahkan ke bahasa Inggris menggunakan jasa penerjemah yang sudah tersumpah.
Program Pascasarjana IFA (S2)
- Master of Arts Contemporary Fashion Design
- MBA Fashion Management – Luxury Major
- MBA Fashion Management – Apparel Major
- MBA Fashion Management – Media Major
- MBA Fashion Technology
Persyaratan Beasiswa S2 IFA Paris
- Telah menyelesaikan program S1/sederajat
- Berasal dari jurusan Administrasi Bisnis, Media, Marketing, dan Komunikasi, serta bidang yang terkait dengan Design Fashion
- Skor IELTS minimal 6.5 atau TOEFL 79
- Diutamakan untuk para peserta yang memiliki pengalaman profesional atau magang di bidang studi terkait
- Pelamar program Master of Arts in contemporary Fashion Design wajib melampirkan portofolio
- Peserta pelamar program MBA Fashion Technology diharuskan untuk melampirkan hasil riset dengan topik teknologi fashion
- Biaya pendaftaran 150 Euro
- Mengikuti seleksi wawancara di Skype atau di Universitas
- Dapat mengikuti ujian masuk secara online
- Mengisi dan mengunggah semua dokumen persyaratan
- Memenuhi persyaratan IPK, untuk full scholarship minimal IPK 3.8, untuk Excellence Scholarship minimal IPK 3.5, dan untuk Distinction Scholarship minimal IPK 3,0.
3. Fulbright Scholarship
Untuk kamu yang ingin melanjutkan S2 dan S3 di Amerika Serikat, ada peluang bagus Beasiswa Pemerintah AS nih! Tahun ini beasiswa Fulbright kembali membuka program beasiswa untuk para pelajar Indonesia. Dua jenis beasiswa yang ditawarkan yaitu Fulbright Master’s Degree Scholarship (S2) dan Fulbright Doctoral Degree (PhD) Scholarship (S3).
Beasiswa Fulbright merupakan beasiswa yang didanai penuh oleh Pemerintah AS melalui AMINEF (American Indonesian Exchange Foundation).
Kriteria kelayakan Penerima Beasiswa Fulbright
- Penduduk WNI
- Memiliki kualitas kepemimpinan dan pengalaman organisasi masyarakat
- Memiliki kesiapan dan komitmen dalam bidang studi yang sudah dipilih
- Memiliki sertifikat kemampuan bahasa Inggris berupa TOEFL dan IELTS
- Memiliki rekor akademik yang sangat baik
- Setuju untuk menyelesaikan studi pasca sarjana dan melakukan penelitian penuh di AS
- Bersedia bekerja selama setidaknya lima tahun sebelum pensiun setelah menyelesaikan program beasiswa
Persyaratan Berkas Pengajuan Beasiswa Luar Negeri Bergengsi Fulbright
- Formulir aplikasi termasuk tujuan studi satu halaman untuk beasiswa magister dan doktor, dan proposal penelitian 3-5 halaman untuk beasiswa doktor dan penelitian.
- Salinan skor toefl ITP dan IELTS terbaru
- 2 surat referensi dari majikan atau dosen universitas
- Salinan KTP atau paspor
- Curriculum vitae
Cakupan Beasiswa Fulbright
- Dukungan visa
- Tiket pesawat PP kelas ekonomi dari kota asal
- Biaya kuliah dan biaya hidup
- Dana perlindungan asuransi kecelakaan dan kesehatan sesuai pedoman
Dukungan Persiapan Tes TOEFL dan IELTS untuk Persiapan Beasiswa Luar Negeri
Untuk mengajukan beasiswa luar negeri, tentu kamu memerlukan sertifikasi kemampuan bahasa seperti TOEFL dan IELTS. Tes ini hanya bisa dilakukan sekali, jadi kamu harus memiliki kesiapan yang matang sebelum melakukan real test. Nah sekedar informasi untuk kamu yang ingin melakukan tes TOEFL dan IELTS kamu bisa mengikuti kelas kursus persiapan TOEFL dan IELTS. Para pelajar biasanya pergi ke kampung Inggris yang berada di Pare Kediri.
Titik Nol English Course adalah salah satu lembaga terbaik persiapan tes TOEFL dan IELTS di Pare. kabar baik untuk kamu yang berdomisili di Medan, kini Titik Nol English Course telah membuka cabang di Medan yang sebelumnya sudah dibuka di Jogja. Untuk info lebih lanjut kamu bisa hubungi nomor admin di awah ya!